Peringati HUT ke-76, Polwan Polres Jepara Anjangsana ke Sesepuh Polwan

oleh
Bagikan artikel ini

Jepara Jateng-Kompas86.ID

Polres Jepara Polisi Wanita (Polwan) Polres Jepara mengunjungi satu per satu kediaman sesepuh Polwan. Anjangsana tersebut dilakukan untuk merayakan hari jadi Polwan Republik Indonesia (RI) yang ke-76 tahun 2024.

 

Ada 3 rumah purnawirawan Polwan yang didatangi para Polwan Polres Jepara yakni rumah Ipda (Purn) Sumartini, rumah Iptu (Purn) Sri Asih dan rumah AKP (Purn) Fiti Sulami, Senin (19/8/2024).

 

Kegiatan tersebut yang dipimpin langsung oleh Senior Polwan AKP Sri Retno Biyanti, dimana para Polwan ini mengunjungi para sesepuh Polwan untuk bersilaturahmi dan memberikan penghormatan.

 

Saat dikonfirmasi, AKP Retno mengatakan, bahwa anjangsana ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap tahun dalam rangka menyambut hari jadi Polwan RI yang diperingati setiap tanggal 1 September.

 

“Tahun ini, pada usia yang ke-76, kami berharap Polwan Polres Jepara semakin profesional dan dicintai oleh masyarakat,” ujar AKP Retno.

 

Polwan yang menjabat sebagai Kapolsek Jepara Kota ini juga menambahkan, bahwa anjangsana ini tidak hanya untuk bersilaturahmi tetapi juga untuk memberikan dukungan kepada para sesepuh Polwan yang telah lama mengabdikan diri untuk bangsa dan negara.

 

“Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan kami dengan para sesepuh yang pernah mendedikasikan diri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat. Kami juga menitipkan doa agar mereka selalu dalam keadaan sehat setelah purna bhakti,” tandasnya.

 

Sesepuh Polwan, AKP (Purn) Fiti Sulami menyambut antusias kunjungan rombongan para juniornya. Mantan Kanit Binmas Polsek Nalumsari ini mengucapkan selamat hari jadi kepada Polwan RI dan berharap agar silaturahmi yang terjalin tetap terjaga.

 

“Di hari jadi ke-76 ini, kami selaku purnawirawan Polwan Polres Jepara mengucapkan selamat hari jadi Polwan RI. Semoga Polwan semakin profesional dan presisi dalam memberikan pelayanan, perlindungan, serta sebagai pengayom masyarakat, dan selalu dicintai masyarakat,” ucap Fiti Sulami.

 

Anjangsana ini menunjukkan komitmen Polwan Polres Jepara  untuk terus menjaga tali silaturahmi dengan para purnawirawan, sekaligus merayakan pencapaian dan dedikasi mereka dalam mengabdi kepada bangsa dan negara.

 

(Rud/hms)