Laksanakan Upacara 17-an, Dandim 0829 Bacakan Amanat Pangdam V Brawijaya

oleh
Bagikan artikel ini

 


Bangkalan |Jatim |Kompas86.ID 

Kodim 0829/Bangkalan menggelar Kegiatan Upacara Pengibaran Bendera Merah Putih, dan kali ini tepat di tanggal 17 September 2024, Upacara Bendera ini rutin dilaksanakan pada tanggal 17-an guna mendorong peningkatan kinerja dan pengabdian prajurit dan PNS Kodim 0829/Bangkalan dalam melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya. Upacara dilaksanakan di lapangan Makodim 0829/Bangkalan Jl. Letnan Abdullah No. 04 Kec. Bangkalan, Kab. Bangkalan. Selasa (17/9/2024).

Dandim 0829/Bangkalan Letkol Inf Nanang Fahrur Rozi, S.Pd. Bertindak sebagai inspektur upacara, Pejabat Komandan Upacara Danramil 10/Galis Kapten Inf Sutejo, dan Perwira Upacara di jabat oleh Pasilog Kodim 0829/Bangkalan Kapten Cba Zainul Abidin.

Letkol Inf Nanang Fahrur Rozi, S.Pd., selaku inspektur Upacara, dalam upacara 17-an kali ini membacakan amanat Pangdam V/Brawijaya Mayjend TNI Rudy Saladin.

Dalam amanatnya Dandim menyampaikan, Upacara Bendera Tujuh Belasan yang kita selenggarakan setiap bulan ini, jangan dijadikan sebagai rutinitas dan seremonial semata, namun harus dimaknai sebagai perwujudan penghormatan kepada para pahlawan yang telah mengorbankan jiwa dan raganya sebagai Kusuma Bangsa, sekaligus sebagai sarana komunikasi antara pimpinan, staf dan anggota agar setiap kebijakan, petunjuk, informasi dapat terdistribusikan serta dipahami secara seksama.

“Saya ingin mengucapkan terima kasih yang tulus dan penghargaan yang setinggitingginya atas kerja keras dan dedikasi yang telah ditunjukan seluruh prajurit dan PNS Kodam V/Brawijaya, dalam menjalankan berbagai tugas yang telah dilaksanakan diantaranya kegiatanprotokoler yaitu kegiatan kunjunganPresiden RI, Wakil Presiden RI danPam VVIP dapat berjalan dengan lancar”.

“Saya mengingatkan kembali agar dalam pelaksanaan program kerja dan anggaran harus berjalan sesuai dengan pokok-pokok kebijakan dan prioritas sasaran yang telah ditetapkan, sehingga pelaksanaannya berjalan dengan maksimal”. Terangnya. YL /Pendim_0829