Kompas86.id, Sulut, Sangihe. Minggu, 14 Mei 2023.
Perayaan HUT Ke – 62 Tahun GMIST Jemaat Patmos Tahuna minggu (14/05/23) diawali dengan arak-arakan Kue Tamo, Pelayan Firman, MPJ, P2HMG, Koordinator Kelompok 1 sd 14, ketua pelka, dan unit pelayanan diiringi oleh tarian gunde memasuki gedung gereja dengan masing-masing membawa satu jenis buah dan meletakannya di atas “meja akar” secara teratur sehingga membentuk kerucut.
Kemudian dilanjutkan dengan ibadah yang dilayani oleh Penasehat Sinode GMIST Bapak Pendeta Patras Madonsa.
Penjabat Bupati Kepulauan Sangihe, dr. Rinny Tamuntuan turut hadir mewakili Pemkab Sangihe.
Dalam sambutannya, Tamuntuan menyebut usia 62 tahun merupakan usia yang sudah lanjut jika diibaratkan dengan usia manusia, sehingga patut disyukuri jika sampai saat ini Jemaat Patmos tetap bertumbuh dan kompak dalam menjaga hubungan sesama jemaat serta menjaga iman percaya kepada Tuhan.
“Jika melihat usia yang sudah 62 tahun, serta sesuai dengan arti Patmos yaitu Persekutuan Anak Tuhan Menuju Orang Seiman, segala suka duka yang terlami akan terus bertumbuh dan berbuah, dan saya sangat yakin akar iman jemaat akan semakin kuat dan kokoh dalam melakukan pelayanan iman Tuhan kita Yesus kristus,”ungkap Tamuntuan.
Tamuntuan juga mengajak seluruh warga jemaat agar syukur cita seiring bertambah usia jemaat jangan hanya sekedar diperingati setiap tahun, tapi dijadikan momentum dalam meningkatkan keimanan bahkan introspeksi kehidupan pribadi maupun kehdupan berjemaat.
Dipenghujung sambutannya, Bupati Perempuan Sangihe pertama ini mengakui dengan usia yang ke 62 Tahun sudah barang tentu kontribusi dan dukungan jemaat Patmos Tahuna terhadap program pembangunan daerah sudah cukup banyak, sehingga selaku pimpinan daerah Tamuntuan turut memberikan apresiasi bagi seluruh warga GMIST Patmos Tahuna.
“Selaku pimpinan daerah saya mengajak jemaat GMIST Patmos Tahuna bergandengan tangan, bahu-membahu memberikan kontribusi yang positif bagi kemajuan daerah kita,” ucap Tamuntuan.
Sementara itu, suasana perayaan HUT Patmos kali ini berlangsung meriah, mulai dari prosesi ibadah yang begitu hidup dengan turut memasukan unsur budaya tagonggong, tarian Gunde serta penampilan grup Alfa Trio dan musik orkes yang menambah indah jalanya ibadah.
Menambah meriahnya perayaan HUT dilaksanakan pemasang lilin simbol HUT Jemaat dengan mengundang Penjabat Bupati, Ketua Resort Tahuna, MPS GMIST, Mantan Pendeta (Ketua Jemaat dan Pendeta Jemaat), MPJ, P2HMG, Vicaris, Mah. PPL, Ketua Pelka, Unit Pelayanan untuk bersama-sama meniup lilin diiringi menyanyi lagu selamat Ulang Tahun Patmos.
Seluruh rangkaian HUT diakhiri dengan jamuan makan bersama yang digelar di jalan depan gedung Gereja Patmos yang sudah disiapkan bangsal khusus.
Turut hadir, Wakil Ketua DPRD Sangihe Michael Thungari bersama isteri, Camat Tahuna Steven Andaki, lurah Saoataloara 2, Kapolsek Tahuna. (JHM)