Kepala Dinas Pangan Ekadiana Oktavia Dampingi TP-PKK Ny. Titi Hamsuardi Melakukan Sosialisasi Kegiatan Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi Untuk Siswa (Genius) Tahun 2023

oleh
Bagikan artikel ini

Kepala Dinas Pangan Ekadiana Oktavia Dampingi TP-PKK Ny. Titi Hamsuardi Melakukan Sosialisasi Kegiatan Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi Untuk Siswa (Genius) Tahun 2023

 

Pasaman Barat, Sumatera Barat, Kompas86.id. Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Kabupaten Pasaman Barat Ny. Titi Hamsuardi yang didampingi Kepala Dinas Pangan Ekadiana Oktavia bersama stakeholder terkait melakukan sosialisasi kegiatan Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi Untuk Siswa (Genius) Tahun 2023, pada Selasa (10/10) di SDN 08 Sasak Ranah Pasisie Jorong Rantau Panjang Nagari Sasak Kecamatan Ranah Pasisie.

Dalam sosialisasi itu Ny. Titi Hamsuardi menyampaikan apresiasi atas terpilihnya SDN 08 Sasak Ranah Pasisie sebagai salah satu penerima kegiatan Genius di Kabupaten Pasaman Barat. Ia menjelaskan pemberian kudapan pangan bergizi akan dilakukan selama dua bulan, dengan memberikan kudapan sebanyak 20 kali.

 

“Saya ucapkan selamat untuk SDN 08 Sasak Ranah Pasisie yang telah terpilih sebagai salah satu sekolah penerima kegiatan Genius di Kabupaten Pasaman Barat. Dimana dari 274 SD yang ada di Kabupaten Pasaman Barat, terdapat 3 SD yang jadi penerima kegiatan Genius ini termasuk SDN 08 Sasak Ranah Pasisie, serta di Kecamatan Ranah Batahan dan Kinali,” ucap Ny. Titi Hamsuardi.

 

Ny. Titi Hamsuardi juga menjelaskan bahwa tujuan dilakukannya sosialisasi tersebut adalah untuk meningkatkan pengetahuan orang tua siswa dan anak sekolah tentang pangan yang bergizi dan meningkatkan status gizi anak melalui pemberian kudapan pangan yang bergizi, untuk mendukung terwujudnya generasi emas 2045.

 

“Sosialisasi genius ini dilakukan untuk meningkatkan pengetahuan orang tua siswa dan anak sekolah tentang pangan yang bergizi dan meningkatkan status gizi anak melalui pemberian kudapan pangan yang bergizi, untuk mendukung terwujudnya Generasi Emas 2045. Serta akan ada diserahkannya baju kaos kegiatan Genius untuk para murid di SDN 08 Sasak Ranah Pasisie. Semoga dengan adanya kegiatan sosialisasi itu akan menambah wawasan dan pengetahuan kita semua terhadap pentingnya pemberian pangan bergizi bagi para siswa,” jelasnya.

 

Sementara itu, Kepala SDN 08 Sasak Ranah Pasisie, Masjon mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Pasaman Barat khususnya kepada Bupati Pasbar karena telah memilih satu diantara 3 SD yang telah terpilih dalam rangka kegiatan Genius tersebut.

 

“Kami mengucapkan ribuan terima kasih kepada Pemerintah Daerah terkhusus Bupati Pasbar dan Ketua TP-PKK yang telah memilih SD N 08 Sasak Ranah Pasisie untuk pemberian makanan tambahan di Pasbar melalui Program Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi Untuk Siswa,” ucapnya.

 

Jurnalis Donal Siahaan

Editor Basa