Jepara Jateng-Kompas86.ID
Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Amanat Nasional (DPD PAN) Jepara, Bambang Harsono,SH.MH baru-baru ini menyampaikan keyakinannya terhadap kemenangan pasangan calon Witiarso Utomo dan M. Ibnu Hajar dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) mendatang. Keyakinan tersebut disampaikan setelah Bambang mendampingi pasangan calon tersebut mendaftar ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat.
Dalam wawancara khusus dengan media KOMPAS86.ID, Bambang Harsono menegaskan bahwa koalisi partai-partai pengusung saat ini berada dalam kondisi sangat solid. “Koalisi saat ini sangat solid. Kami akan menggerakkan motor partai dari bawah untuk memastikan kemenangan ada di tangan Witiarso Utomo,” tegas Bambang.
Ia juga mengungkapkan bahwa mesin partai sudah bergerak dengan maksimal dari tingkat akar rumput hingga ke atas, memastikan bahwa seluruh kader dan simpatisan bergerak dalam satu komando untuk memenangkan pasangan yang mereka dukung.
“Kerja keras semua pihak dari partai koalisi ini adalah kunci utama. Kami yakin, dengan strategi yang sudah kami siapkan dan dukungan solid dari seluruh kader, kemenangan pasti ada pada Witiarso Utomo dan M. Ibnu Hajar,” tambahnya.
Pendaftaran Witiarso Utomo dan M. Ibnu Hajar ke KPU Jepara menjadi langkah awal yang menentukan dalam perjalanan menuju kursi kepemimpinan Jepara. Dukungan penuh dari PAN dan partai-partai koalisi lainnya menjadi salah satu modal penting bagi pasangan ini untuk meraih kemenangan dalam Pilkada mendatang.
Dengan optimisme tinggi dan kesiapan penuh, koalisi partai pengusung Witiarso Utomo berharap dapat meraih kemenangan di Pilkada Jepara dan membawa perubahan positif bagi masyarakat setempat.
Bambang Harsono menutup wawancara dengan pesan optimis, “Dengan kebersamaan dan kerja keras, kita akan membawa perubahan yang positif untuk Jepara.”
(Rud)