Polsek Wori Polresta Manado Laksanakan Program Unggulan Pos Paja Somat untuk Pantau Ibadah Sholat Jumat

oleh
Bagikan artikel ini

MANADO | Polsek Wori Polresta Manado melaksanakan giat Program Unggulan Polresta Manado, yakni Pos Paja Somat (Polisi Pantau Gereja & Sholat Jumat), di wilayah hukum Polsek Wori. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 12.00 hingga 13.00 WITA, dengan fokus di Masjid Al Badar, Desa Tiwoho, Kecamatan Wori, Kabupaten Minahasa Utara, Jumat (12/7/2024).

Giat Pos Paja Somat ini bertujuan untuk memantau aktivitas di masjid-masjid yang sedang melaksanakan ibadah Sholat Jumat serta mengawasi para pengguna jalan lainnya. Tiga personel dari Polsek Wori, yang didukung oleh satu unit mobil patroli, terlibat dalam kegiatan ini.

Selama giat berlangsung, petugas memberikan himbauan kepada masyarakat terkait situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar tetap kondusif dan aman. Kehadiran polisi di lokasi ibadah diharapkan dapat meningkatkan rasa aman bagi masyarakat yang sedang melaksanakan ibadah serta mengurangi potensi gangguan kamtibmas di sekitar area tersebut.

Terpisah Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait melalui Kasi Humas Ipda Agus Haryono menyampaikan Kegiatan Pos Paja Somat ini merupakan salah satu upaya Polresta Manado dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, khususnya pada saat-saat yang memiliki potensi kerawanan tinggi seperti pelaksanaan ibadah di tempat ibadah. Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan masyarakat dapat merasa lebih tenang dan nyaman dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Sofyan Mamonto