Relawan Kelompok Siaga Bencana (KSB) Banuhampu Mendapatkan Reward dari Ketua DPRD kota Pariaman, Berupa kartu BPJS Ketenagakerjaan.

oleh
Bagikan artikel ini

Padang lua Agam ( Sumbar ) KOMPAS86.ID– Dalam kunjungan ini disampaikan oleh ketua DPRD Kota Pariaman Bpk H.Harpen Agus Bulyandi disaat melakukan kunjungan ke Posko Relawan KSB Banuhampu di Padang Lua kecamatan Banuhampu, kebupaten Agam. Senin. 30/1/2024. Malam

Ketua DPRD Harpen Agus Bulyandi Mengatakan, ” Relawan adalah orang-orang pilihan yang bekerja dengan dasar keikhlasan,kepedulian terhadap lingkungan, relawan KSB Banuhampu merupakan ujung tombak dalam menangani apabila terjadi musibah,namun perlu diingat keselamatan diri sendiri itu paling diutamakan sebelum membantu atau menolong orang lain.

Lanjut, ” Relawan bekerja tanpa pamrih tanpa ada asuransi. Saya juga termasuk bagian dari relawan yaitu TRC di kota Pariaman, hal inilah yang membuat saya ingin bertemu dan berbagi dengan rekan rekan Relawan KSB Banuhampu.

Dalam kesempatan ini saya InsyaAllah akan memberikan Rewards kepada anggota relawan berupa kartu BPJS Ketenagakerjaan.

Dengan terdaftarnya rekan rekan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan mudah mudahan dapat lebih bersemangat lagi dalam menjalankan misi kemanusiaan ini.

Aksi nyata 110 ribu BPJS Ketenagakerjaan yang dilakukan oleh calon anggota DPR RI dari partai Gerindra nomor urut 4 dapil Sumbar 2 ini sangat menyentuh hati masyarakat hal ini di ungkapan oleh anggota Relawan KSB Banuhampu Penerima kartu BPJS Ketenagakerjaan M. A Rizal yang akrab dipanggil Ical

“Kami sangat sangat berterimakasih dengan Program Aksi Nyata 110 ribu Kartu BPJS ketenagakerjaan dari bapak H.Harpen Agus Bulyandi yang sangat kami butuhkan, kami kerja Lillahita’ala namun kami juga punya tanggungan seandainya terjadi sesuatu yang diluar dugaan seperti musibah musibah pada diri kami semua keluarga akan merasakan dampaknya.

Dan kini Alhamdulillah dengan didaftarkanya kami anggota Relawan ini sebagai Peserta BPJS Ketenagakerjaan sangat berbahagia apa lagi sudah dibayarkan untuk 4 bulan kedepan.Mewakili rekan rekan kami mengucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya,

Semoga Allah mengabulkan hajat 2024 ini mudah mudahan bapak dapat menduduki kursi di Senayan “demikian ungkapnya

Lebih dari 1000 orang termasuk anggota relawan KSB Banuhampu sudah terdaftar sebagai peserta BPJS ketenagakerjaan di kecamatan Banuhampu yang di biayai oleh calon anggota DPR RI Bpk H.Harpen Agus Bulyandi.

Turut hadir Ketua ORARI lokal Bukittinggi Agam yang sering disapa akrab oleh anggota dengan panggilan Ajo. (*)